memuat gambar...
10 May 2023  
ppiuk.org

Olimpiade dan Malam Gelora Indonesia PPI UK 2023

Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) se-Britania Raya (UK) sukses menyelenggarakan final Olimpiade–kompetisi olahraga bagi pelajar di Britania Raya, dan Malam Gelora Indonesia pada Sabtu, 29 April 2023. Kegiatan Olimpiade tahun ini mengusung tema “Aim for the gold, with the power of teamwork” dengan tiga jenis perlombaan, yaitu olahraga (bulu tangkis, 7 aside football, dan basket), e-sport (Valorant, Mobile Legend, dan FIFA), dan seni budaya (PPI Got Talent, fotografi, dan videografi). Babak penyisihan yang diikuti oleh 30 PPI wilayah telah dilaksanakan pada Sabtu, 11 Maret 2023 di London, Edinburgh, Leeds, dan Manchester. Menyisakan beberapa tim sebagai finalis, para atlet yang mewakili setiap wilayah bertanding ke babak final yang diselenggarakan di Birmingham. Pemenang Olimpiade kali ini cukup beragam, cabang olahraga sepak bola dimenangkan oleh PPI Greater Manchester, basket putra dimenangkan oleh PPI London, juara pertama basket putri diraih PPI Lancaster, bulu tangkis nomor ganda putra dimenangkan PPI Oxford, dan juara pertama nomor ganda campuran diraih PPI London. Adapun untuk e-sport Mobile Legend, Valorant, dan FIFA masing-masing dimenangkan oleh PPI Coventry dan Warwick, PPI London, dan PPI Belfast.

           Malam Gelora Indonesia merupakan acara puncak dari kegiatan Olimpiade sebagai bentuk penghargaan untuk para atlet dan pelajar di Britania Raya yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan rangkaian Olimpiade. Bertemakan “Voices of the Past, Sounds of the Future: Celebrating Indonesia’s Traditional and Contemporary Culture”, Malam Gelora Indonesia yang dihadiri 300 peserta dan tamu undangan juga menyajikan berbagai kesenian khas Indonesia, dari mulai pertunjukan tari hingga lagu daerah, dan mempromosikan berbagai identitas bangsa di dalam acaranya. Menjadi pembuka di Malam Gelora Indonesia, salah satu pelajar Indonesia dari Kota Warwick menampilkan Tari Grebeg Sabrang khas Malang. Para finalis PPI UK Got Talent pun kembali menunjukkan bakatnya, PPI Greater Glasgow tampil dengan kompilasi tarian tradisional dan modern, PPI Bristol Bath dan London bernyanyi duet, dan PPI Sheffield sebagai juara pertama membawakan medley lagu daerah (Gundul-Gundul Pacul dan Cik Cik Periuk) dan lagu Indonesia (Anak Sekolah – Chrisye).

          Duta Besar Republik Indonesia untuk UK, Irlandia, dan IMO, Desra Percaya, bersama Atase Pendidikan dan Kebudayaan, Khairul Munadi, turut hadir dan memeriahkan acara Malam Gelora Indonesia yang diselenggarakan di The Birmingham Conference and Events Centre. Selain memberikan sambutan, Dubes Desra Percaya juga berpartisipasi dengan tampil bermain saxophone dan membawakan sejumlah lagu bersama salah satu pelajar Indonesia. Donny Donosepoetro, Presiden British Chamber of Commerce in Indonesia–sponsor utama Olimpiade dan Malam Gelora Indonesia, bersama para koleganya pun hadir dan memberikan sambutan.

         Bernuansa nusantara, rangkaian acara Malam Gelora Indonesia dibalut dengan berbagai sentuhan khas Indonesia. Tak hanya dekorasi dengan berbagai jenis kain batik, booth dan tenants yang berpartisipasi juga merepresentasikan budaya dan cita rasa Indonesia. Mendukung usaha mikro di luar negeri dengan menghadirkan kuliner tanah air, program kerja ini juga bekerja sama dengan berbagai restoran hingga kafe yang menjual makanan dan minuman asal Indonesia, di antaranya Triple Hot Spicy, Minang Cuisine, dan Ngopi UK. Terdapat makanan berat seperti Nasi Padang, Nasi Ayam Geprek, hingga jajanan pasar dan minuman seperti Es Teler dan Es Cendol. Selain tenant makanan dan minuman, Malam Gelora Indonesia juga menghadirkan booth kegiatan kebudayaan Indonesia dari PPI wilayah lain, yaitu Indonesian Cultural Festival yang merupakan kolaborasi PPI Manchester dan PPI Sheffield, dan Discover Indonesia dari PPI Newcastle. 

          Kegiatan Olimpiade dan Malam Gelora Indonesia merupakan refleksi para pelajar Indonesia di Britania Raya untuk menjaga solidaritas dan meningkatkan rasa cinta tanah air. Selain itu, diharapkan acara ini juga dapat memperluas jaringan intelektual, menumbuhkan ruang diskusi, dan memperkuat tali persaudaraan antar-sesama warga Indonesia di luar negeri. Semoga dengan sukses terselenggaranya program kerja PPI UK ini pun dapat menjadi katalisator bagi para pelajar dan pegiat UMKM di dalam maupun luar negeri untuk dapat memperkenalkan kekayaan budaya Indonesia di mata dunia. Kami ucapkan terima kasih kepada para sponsor yang telah mendukung terselenggaranya Olimpiade dan Malam Gelora Indonesia PPI UK 2023, di antaranya British Chamber of Commerce in Indonesia, Wicaksana Adhimanggala (Akpol 2019), PT Bank Danamon Indonesia Tbk, PT Tunas Cahaya Mandiri Widyatama, Triple Hot Spicy Ltd, dan Playpro. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada media partner yang telah membantu mempublikasikan dan menyukseskan acara ini, di antaranya Metro TV, CNN Indonesia, SEA Today News, Indihome TV, dan PPI Dunia. Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat, semoga kegiatan ini menuai banyak manfaat dan dapat terus dipertahankan. (THR)


Related News